Padang (UNAND) — Universitas Andalas kembali mempererat kemitraannya dengan Universiti Teknologi Malaysia (UTM) melalui program Student Global Outreach Program (GOP) yang mengusung tema Research Collaboration and Cross-Cultural Exchange.
Kegiatan ini berlangsung di Kampus Limau Manis dan melibatkan dosen dan mahasiswa dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Fakultas Teknik, serta Fakultas Teknologi Informasi Universitas Andalas.
Direktur Pembelajaran dan Pendidikan Universitas Andalas, Dr. Mahdhivan Syafwan, M.Si, menyambut secara langsung kunjungan delegasi UTM. Dalam sambutannya, ia menyampaikan komunikasi intens antara kedua institusi telah terjalin beberapa bulan sebelumnya, menandakan keseriusan dalam menjalin kemitraan akademik yang berkelanjutan.
“Kolaborasi antara Universitas Andalas dan Universiti Teknologi Malaysia sudah berjalan cukup lama, khususnya di lingkungan FMIPA yang telah mengirimkan mahasiswa untuk program credit earning sejak tahun 2022. Kami berharap kegiatan ini menjadi momentum untuk membahas tindak lanjut kerja sama, tidak hanya di bidang pengajaran, tetapi juga riset dan pengabdian kepada masyarakat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Dr. Mahdhivan menegaskan pentingnya langkah strategis untuk terus membangun kolaborasi internasional yang berdampak. “Kami sangat berharap kunjungan ini menjadi titik berangkat dari kerja sama yang lebih luas dan bermakna di masa depan, termasuk peluang kolaborasi publikasi internasional dan penguatan kapasitas mahasiswa,” tambahnya.
Dari pihak UTM, kegiatan ini turut dihadiri oleh Dr. Fuaada Mohd Siam, Senior Lecturer dari Jabatan Sains Matematik, Fakulti Sains. Kehadirannya bersama delegasi mahasiswa disambut hangat oleh sivitas akademika Universitas Andalas.
Kegiatan Student Global Outreach Program ini tidak hanya berfokus pada kolaborasi riset, tetapi juga menjadi wadah pertukaran budaya dan pemahaman lintas negara antara mahasiswa Indonesia dan Malaysia. Melalui interaksi akademik dan sosial yang intensif, diharapkan mahasiswa memperoleh pengalaman internasional yang memperkaya perspektif global mereka.
Program ini menjadi bagian dari komitmen Universitas Andalas dalam mendorong internasionalisasi kampus, serta memberikan ruang bagi mahasiswa untuk berkembang sebagai insan akademik yang adaptif, kolaboratif, dan berdaya saing global.(*)
Humas, Protokol, dan Layanan Informasi Publik